Categories: Pekanbaru

Ratusan Sekolah sudah Lakukan Tatap Muka

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Pekanbaru pekan ini sudah digelar pasca ibukota Provinsi Riau ini turun ke Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3. Sudah ratusan sekolah kini menggelar PTM.

Untuk pelaksanaan PTM saat pandemi Covid-19 ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru telah mengeluarkan rekomendasi bagi 45 SMP negeri dan 177 SD negeri. "Kalau swasta sudah sebagian (rekomendasi). SMP 66, SD 80, dan TK sudah kita buka 88,"kata Kadisdik Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas, Senin (13/9).

Ia menyebut pihaknya sudah mempersiapkan rekomendasi untuk seluruh sekolah. Ia mengimbau agar sekolah swasta bisa mengajukan rekomendasi ke dinas pendidikan untuk melaksanakan sekolah tatap muka.

Tim dari Disdik Kota Pekanbaru bersama Satgas Penanganan Covid-19 sudah melakukan evaluasi terhadap penerapan protokol kesehatan.  "Mereka ajukan rekomendasi, kita cek. Kalau protokol kesehatannya sudah memenuhi, maka sekolah bisa buka sekolah,"terangnya.

Ismardi memastikan bahwa tim akan terus mengevaluasi fasilitas protokol kesehatan yang sudah ada di sekolah. Tim secara berkala akan turun ke masing-masing sekolah untuk mengawasi.

Ia mengatakan bahwa sekolah yang belum memenuhi syarat bakal menunda belajar tatap muka. Mereka harus memenuhi fasilitas prokes belajar tatap muka secara terbatas.

"Sejauh ini kita lihat dari hasil survei sudah cukup disiplin. Karena di dalam kelas ada satu guru dan di luar kelas satu guru untuk mengawasi,"katanya.(yls)

Laporan M ALI NURMAN, Kota

 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

9 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

10 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

2 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

3 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

3 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago