vaksinasi-bagi-kalangan-pelajar-perlu-ditingkatkan
BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Daerah Rokan Hilir (Rohil) mendorong agar kegiatan vaksinasi dapat lebih ditingkatkan dari apa yang sudah dicapai saat ini.
Hal itu dikatakan Bupati Rohil Afrizal Sintong SIP melalui Wabup H Sulaiman SS MH di Bagansiapiapi, Rabu (12/1) kemarin.
"Kami mendorong agar kegiatan vaksinasi tetap dilakukan dan ditingkatkan, walaupun apa yang ditargetkan yakni 70 persen dari jumlah warga wajib vaksin bahkan saat ini telah tercapai lebih dari 70 persen," kata Wabup.
Untuk itu, terangnya, perlu digencarkan pelaksanaan vaksinasi bagi kalangan yang masih belum terjangkau oleh vaksinasi, terutama bagi kalangan pelajar.
Dimana sejauh ini untuk vaksinasi bagi kalangan pelajar masih terbatas untuk yang dikategorikan pelajar tingkat SMA.
Menurut Wabup, masih banyak sasaran vaksinasi yang perlu dilaksanakan pemberian vaksinasi, dan pemerintah daerah mendukung penuh kegiatan vaksinasi yang terus digencarkan pada saat ini.
"Walaupun mungkin pihak yang terlibat dalam kegiatan vaksinasi masih kelelahan karena tugas yang dijalankan namun kami mendorong agar kegiatan vaksinasi tetap dapat dilaksanakan dengan lancar," kata Wabup.(fad)
Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…
Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…
Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…
Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…
Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…
PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…