Categories: Pekanbaru

Dapat Kuota Jargas 25 Ribu

(RIAUPOS.CO) — Dalam dua tahun ke de­pan, Kota Pekanbaru akan mendapatkan kuota pemasangan jaringan gas (jargas) untuk 25 ribu rumah tangga. Lurah dan camat jauh-jauh hari diminta untuk bisa melakukan sosialisasi agar program ini tidak ditolak masyarakat.
Program jargas rumah tangga ini adalah bantuan pemerintah pusat melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Tahun 2019, untuk Pekanbaru akan dipasang 5.000 jargas rumah tangga dan sisanya 20.000 sambungan akan dipasang pada 2020.
Jargas rumah tangga di Kota Pekanbaru akan dipasang tersebar di beberapa kecamatan. Dari pemetaan yang dilakukan, jargas di antaranya akan dipasang di Kecamatan Bukit Raya, Tampan dan Marpoyan Damai.
‘’Saya sudah memerintahkan lurah dan camat turun ke bawah menemui masyarakat untuk kembali melakukan sosialisasi. Jadi tak ada alasan lagi bagi masyarakat untuk menolak,’’ kata Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT, Senin (5/8).
Dengan turun menemui masyarakat, lurah dan camat diminta juga untuk bisa segera menentukan titik-titik prioritas pemasangan instalasi jargas rumah tangga. ‘’Mereka (camat dan lurah, red) harus segera berkordinasi dengan OPD terkait. Jadi di mana saja titik-titik yang diprioritaskan,’’ imbuhnya.
Selain itu, Wako juga meminta kepada masyarakat Pekanbaru untuk cerdas menerima pemasangan jargas rumah tangga. ‘’Selama ini masyarakat tidak tahu. Masyarakat juga diminta cerdas dengan memanfaatkan ini.  Karena,  ini kan kemudahan yang diberikan pemerintah,’’ singkatnya.(ali)

Laporan M ALI NURMAN, Pekanbaru

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

17 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

18 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

2 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

3 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

3 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago