Categories: Dumai

Ratusan Guru PAUD se-Kota Dumai Hadiri Semarak Isra Mikraj

DUMAI (RIAUPOS.CO) – Ratusan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se-Kota Dumai, Rabu (7/2) menghadiri Semarak Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center. Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW ini turut dihadiri oleh Wali Kota Dumai H Paisal SKM Mars.

“Jadikan peringatan Isra Mikraj ini sebagai momentum untuk memperkuat komitmen kita. Terutama dalam menjaga kebersamaan. Terlebih untuk memajukan pendidikan di Dumai,” kata Paisal.

Orang nomor satu Dumai ini juga menyampaikan pesan kepada para guru PAUD untuk dapat menanamkan kepada anak-anak didik, tentang pentingnya makna peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. ”Terlebih untuk menanamkan sikap jujur dan melaksanakan ibadah salat,” kata Paisal.

Pengenalan nilai moral dan agama kepada anak usia dini, lanjut Paisal, merupakan hal paling penting. Sehingga anak-anak sejak dini dapat mengamalkan nilai-nilai moral dan agama dalam kesehariannya.

”’Para guru PAUD se-Kota Dumai diharapkan dapat memberikan pengenalan nilai-nilai moral dan agama agar anak memiliki keinginan untuk mengamalkan dalam kesehariannya,” kata Paisal.

Sementara, ratusan guru yang mengikuti kegiatan ini dilaksanakan oleh Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Dumai bersama Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kota Dumai, dan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Dumai.(sah)

Redaksi

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

20 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

20 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

21 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

21 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

2 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

2 hari ago