12 peserta yang mengikuti program SMART bersama pihak manajemen PT KTB, belum lama ini. (PT KTB UNTUK RIAU POS)
MAKASAR (RIAUPOS.CO) – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) di Indonesia, telah meluluskan 12 peserta program Special Manpower of Ability, Reliable and Tactical (SMART) untuk menyediakan kebutuhan mekanik berstandar professional bagi konsumen fleet.
‘’Ini merupakan kali perdana bagi Mitsubishi Fuso melaksanakan program SMART yang dimulai pada 26 Februari 2024 di Krama Yudha Regional Training Centre (KRTC) Makassar,’’ kata Direktur Sales & Marketing Division PT KTB Aji Jaya.
Dikatakannya, program SMART adalah langkah strategis yang dilakukan oleh Mitsubishi Fuso
sebagai Andalan Bisnis Sejati khusus nya bagi konsumen fleet. Kegiatan ini merupakan bukti dari salah satu pilar “customer business consultant” di mana Mitsubishi Fuso menghadirkan program pelatihan guna menghasilkan mekanik professional yang dapat beroperasi di lokasi konsumen sebagai layanan purna jual yang handal.
‘’Hal ini bertujuan untuk membantu produktivitas bisnis konsumen dengan memastikan unit yang dimiliki konsumen ditangani oleh mekanik yang berstandarisasi. Di sisi lainnya, jumlah konsumen yang bertambah dari waktu ke waktu menyebabkan keperluan mekanik profesional yang terus meningkat,’’ ujar Aji Jaya.
Untuk mencakup keperluan konsumen di tanah air, kata Aji Jaya, Mitsubishi Fuso akan terus mengembangkan program ini di seluruh wilayah Indonesia secara bertahap. Untuk menghasilkan mekanik handal tentunya melalui proses yang ketat. Peserta yang mengikuti tahap seleksi pada program ini harus menyelesaikan pendidikan di jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terlebih dahulu.
Setelah lolos, peserta akan mengikuti program pembekalan dan pelatihan selama kurang lebih delapan pekan. Peserta juga akan diberikan uang saku selama berlangsung nya program dan bukti standarisasi Mitsubishi Fuso sebagai mekanik junior setelah lulus.(esi/rls)
Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…
Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…
Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…
Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…
Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…
PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…