Categories: Ekonomi Bisnis

L-Men Jadii Official Protein Partner pada 11th ASEAN Para Games 2022

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — L-Men, sebagai nutrisi efektif dan tepercaya untuk menginspirasi dan membantu masyarakat Indonesia hidup sehat selama lebih dari 20 tahun, dipercaya sebagai official protein partner pada 11th ASEAN Para Games 2022.

Dukungan terhadap ajang ASEAN Para Games 2022 yang akan diadakan pada 30 Juli sampai 6 Agustus mendatang di Solo, Indonesia. Hal ini merupakan wujud komitmen dan konsistensi L-Men dalam mendukung berbagai inisiatif gaya hidup sehat di Indonesia, termasuk dalam bidang olahraga bagi atlet ASEAN Para Games di mana keterbatasan tidak harus jadi batasan.

Brand Manager L-Men, Yesaya Christian merasa bangga dapat menjadi bagian dari penyelenggaraan ASEAN Para Games 2022 dan dipercaya sebagai official protein partner. "Kami mengajak semua orang terlebih anak muda Indonesia untuk berperan serta dalam ajang ASEAN Para Games yang tidak hanya mengharumkan nama Indonesia tetapi juga sangat purposeful," katanya dalam agenda konferensi pers yany digelar secara virtual, Kamis (28/7/2022).

Dikatakannya, momentum ini adalah peluang untuk atlet ASEAN Para Games berprestasi dan memutus rantai diskriminasi, karena olahraga merupakan pesta bersama, bagian dari gaya hidup sehat yang semua orang bisa dapatkan.

"Kami terinspirasi dengan perjuangan para atlet, sehingga lewat dukungan berupa asupan protein L-Men di ajang ini, harapannya dapat membantu memenuhi kebutuhan protein sehingga mendukung performa para atlet selama masa pertandingan nanti," tukasnya.

Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (Inaspoc) selaku penyelenggara ASEAN Para Games 2022 sangat mengapresiasi dukungan dari L-Men. Sekretaris Pelaksana Inaspoc & Wakil Sekretaris Jenderal NPC Indonesia Rima Ferdianto mengatakan, ajang ASEAN Para Games 2022 sangat istimewa.

"Sebelumnya, perhelatan ke-10 di Filipina tahun 2019 sempat tertunda karena pandemik Covid-19. Tahun 2021 kegiatan ini kembali diundur saat Vietnam menjadi tuan rumah dan akhirnya harus mengundurkan diri sebagai tuan rumah di 2022. Selama 3 tahun teman-teman para atlet ASEAN termasuk Indonesia berlatih, namun belum ada wadah berupa pertandingan di tingkat ASEAN," ungkapnya.

Menurut  Rima, Indonesia menunjukan kesiapannya kepada dunia, menciptakan wadah bagi para atlet untuk berprestasi. Momentum inilah saat yang tepat bagi para atlet menunjukan hasil kerja kerasnya selama ini dalam bentuk semangat dan prestasi.

"Berlatar belakang kondisi tersebut, kami mengangkat tagline "Striving for Equality". Kesiapan Indonesia juga membuktikan kekuatan dan kerja sama dari berbagai pihak seperti pemerintah, organisasi difabel dunia serta dukungan dari berbagai pihak lainnya, salah satunya L-Men," imbuhnya.

Sementara itu, mewakili panitia ASEAN Para Games, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran penyelenggaraan kegiatan ini, termasuk bagi L-Men sebagai official protein partner.

Selain itu, The New L-Men of The Year 2021 & Fitness Inclusivity Influencer Marcellino Indrawan menambahkan, melalui L-Men dan platform The New L-Men of the Year, pihaknya ingin merangkul setiap pribadi termasuk para atlet untuk striving for equality.

Dijelaskannya, berolahraga dan bergerak adalah tentang merayakan hidup dan badan manusia. Every athlete’s journey matters, keberanian mereka menembus batas adalah inspirasi untuk semua orang. Bangga untuk setiap teman-teman para atlet yang sudah membawa harum nama Indonesia di kancah Internasional dan bahkan memecahkan rekor dunia.

"Setiap keringat dan perjuangan perlu dirayakan. Beberapa hari ke depan, kita akan menjadi saksi keberanian para atlet yang merubah kemustahilan bagi banyak orang, bahwa perbedaan tidak menentukan sebuah kemampuan, melainkan menunjukkan apa yang membuat kita semua manusia," tuturnya.

Ia juga memaparkan, untuk mencapai sebuah prestasi, setiap atlet punya tantangan yang sama yakni dalam menjaga tubuh tetap fit salah satunya bagaimana menjaga asupan nutrisi. "Protein merupakan salah satu nutrisi penting untuk mendukung performa olahraga, khususnya dalam mengoptimalkan kekuatan otot saat latihan maupun berkompetisi," pungkasnya.

Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

Konferensi pers L-Men sebagai official protein partner pada 11th ASEAN Para Games 2022 yang digelar secara daring, Kamis (28/7/2022).

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

DPRD Pekanbaru Ingatkan Pelaku Usaha Jangan Tutup Drainase

DPRD Pekanbaru mengingatkan pelaku usaha agar tidak menutup drainase. Penyempitan saluran air dinilai berpotensi memicu…

2 jam ago

Tabrak Lari di Pekanbaru, Pekerja Marka Jalan Meninggal Dunia

Pekerja marka jalan di Pekanbaru tewas ditabrak mobil yang kabur dini hari. Polisi memburu pelaku,…

3 jam ago

Warga Meranti Tolak Kenaikan Tarif Kapal yang Dinilai Memberatkan

Rencana kenaikan tarif kapal di Kepulauan Meranti menuai penolakan warga. Tarif naik lebih 20 persen…

4 jam ago

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

24 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

24 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

1 hari ago