Categories: Ekonomi Bisnis

10 Juta Orang di Indonesia Perlu Pekerjaan

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Wabah Covid-19 tak hanya menyerang kesehatan manusia namun juga perekonomian hampir di segala sektor. Kebijakan di berbagai negara dalam meminimalisasi angka penularan Covid-19 seperti memakan buah simalakama.

Kebijakan pembatasan membuat banyak warga negara kehilangan pekerjaan. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengaku, di Indonesia sendiri, akibat adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) banyak perusahaan yang kehilangan pendapatan bahkan tidak dapat beroperasi sama sekali.

Sehingga, terjadilah gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) karena perusahaan tak sanggup membayar gaji pegawainya. Ia menyebut, pada masa pandemi ini ada 10 juta orang membutuhkan lapangan pekerjaan. Angka itu ditambah dari pengangguran tahun lalu yang sebanyak 7 juta.

"Indonesia sendiri selama pandemi yang tercatat di Kemnaker 1,8 juta terverifikasi, yang belum terverifikasi 1,2 juta dan ini menambah tingkat pengangguran tahun lalu yang besarnya sekitar 7 juta," ujarnya dalam diskusi virtual, Jumat (26/6).

Peningkatan pengangguran akibat gelombang PHK bukan hanya terjadi di Indonesia, melainkan juga di negara lain seperti Jerman, Italia, hingga Amerika Serikat. Demi menyelamatkan perekonomian, pemerintah perlahan membuka pembatasan namun tetap dengan menerapkan protokol kesehatan.

Dengan demikian, diharapkan angka pengangguran dapat berkurang dan angka penularanpun tidak melonjak. "Ini yang disadari seluruh negara bahwa lockdown meningkatkan pengangguran dan peningkatan kemiskinan," kata Airlangga.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Maduro Versus Trump: Siapa Penjahat Sesungguhnya?

Penangkapan Presiden Venezuela Nicolas Maduro oleh Amerika Serikat dinilai mengangkangi hukum internasional dan menjadi preseden…

3 menit ago

BPS Catat Inflasi Tembilahan Tertinggi, Makanan Jadi Pemicu

Inflasi Tembilahan tercatat tertinggi di Riau akhir 2025. BPS menyebut kenaikan harga makanan menjadi faktor…

16 menit ago

Tingkatkan PAD, Dishub Riau Lakukan Inovasi di Pelabuhan Ro-Ro Dumai–Rupat

Melalui inovasi pelayanan di Pelabuhan Ro-Ro Dumai–Rupat, Dishub Riau berhasil mendongkrak PAD hingga melampaui target…

26 menit ago

Harga Cabai Merah Mulai Turun, Ayam dan Telur di Pekanbaru Masih Mahal

Harga cabai merah di pasar tradisional Pekanbaru mulai turun awal 2026, namun ayam potong, telur,…

34 menit ago

Jangan Tunggu Kehilangan, Ini Penyesalan Terbesar pada Orang Tua

hal sederhana yang paling sering disesali seseorang setelah orang tua tiada, mengingatkan pentingnya hadir dan…

1 jam ago

Kepergok Curi Motor, Pria di Kampar Kiri Hilir Babak Belur Diamuk Massa

Pelaku curanmor di Kampar Kiri Hilir tertangkap tangan saat beraksi. Sempat dikejar dan diamuk warga,…

18 jam ago