Categories: Ekonomi Bisnis

Yuu Plafon PVC Berikan Gratis Pengukuran dan Servis

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Toko material bangunan Yuu Plafon PVC menawarkan promo menarik untuk menarik konsumen, yakni memberikan gratis pengukuran ruangan sebelum pemasangan, dan memberikan gratis servis setelah pemasangan hingga 6 bulan selanjutnya.

Hal ini diungkapkan Direktur PT Internsa Mega Cemerlang Kaslim saat grand opening Yuu Plafon PVC yang berada di Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru, Rabu (11/3).  "Keunggulan kami adalah memberikan servis after pasang. Jadi, setiap dua atau toga bulan akan d kontrol. Terkadang setelah pemasangan ada perlu perbaikan. Itu sampai enam bulan agar konsumen puas dengan pelayanan kami," katanya.

Meskipun masih terbilang baru, Kaslim menegaskan Yuu Plafon PVC memberikan produk yang terjamin kualitasnya. Selain itu, masih dalam nuansa grand opening, Yuu Plafon PVC juga memberikan promo menarik lain, yaitu voucher potongan sebanyak 20 persen yang berlaku hingga akhir tahun 2020.

"Kami sedang promosi potongan voucher 20 persen berlaku hingga akhir tahun. Yang datang dan deal harga hari ini (kemarin, red) kami tambahkan 10 persen cashback. Di setiap pembelian, konsumen juga akan mendapatkan voucher untuk pembelian berikutnya," ujar Kaslim.

Untuk harga plafon PVC sendiri, Kaslim menjelaskan harganya cukup bervariasi tergantung dari motif yang dipilih oleh konsumen. "Per meternya ada yang Rp15 ribu, Rp16 ribu, Rp17 ribu, dan lain-lain," ucapya.

Kaslim berharap Yuu Plafon PVC dapat terus berkembang dan bisa membuka cabang di kabupaten/kota lainnya. Dalam agenda pembukaan ini turut dihadiri para pemegang saham PT Internusa Mega Cemerlang, yaitu Akun, Wicin, dan Wikuang.

Selain Yuu Plafon PVC, Yuu juga memiliki bisnis usaha lainnya, yaitu Yuu Alumunium yang berada di Pekanbaru, dan Yuu Indonesia di Jakarta yang bergerak di bisinis aksesoris gawai.(a)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

4 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

4 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

5 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

5 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

1 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

1 hari ago