Categories: Ekonomi Bisnis

Penuhi Keperluan Konsumen, Suzuki Luncurkan New Carry Luxury

JAKARTA (RIAUPOS.CO) —  PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menambah varian baru dengan Suzuki New Carry Pick Up yakni New Carry Luxury, ini merupakan tipe tertinggi mobil yang dikenal dengan julukan Rajanya Pick Up itu.

4W Marketing Director PT SIS, Dony Saputra mengatakan, kehadiran New Carry Luxury guna menjawab dan melengkapi kebutuhan konsumen Suzuki di Indonesia yang dinilai beragam dan bervariatif khususnya dalam mengembangkan bidang usaha masing-masing.

"Untuk terus meningkatkan pencapaian tersebut dan seiring dengan semakin beragamnya bidang usaha yang membutuhkan kendaraan pick up, kami meluncurkan varian tertinggi Suzuki New Carry Pick Up yaitu New Carry Luxury," kata Doni saat peluncuran New Carry Luxury di ajang GIICOMVEC 2020 di JCC Senayan Jakarta, kemarin. "Kami harap New Carry Luxury mampu mendorong dan mengoptimalkan kegiatan niaga para pengusaha," sambungnya.

New Carry Luxury berfokus pada desain eksterior yang lebih eksklusif dan atraktif dengan cover outside mirror chrome, front grill garnish chrome, cover garnish handle chrome, body color front bumper, chrome wheel cover, side deck decal dan juga tail gate Suzuki decal.

Perihal spesifikasi teknis­nya, New Carry Luxury dilengkapi mesin K15B-C yang terkenal irit, kuat, dan biaya perawatan lebih ringan. Selain itu, New Carry Luxury dilengkapi fitur air conditioner (AC), Electric Power Steering (EPS), dan Sliding Seat untuk kenyamanan pengendara.

Harga on the road Suzuki New Carry Luxury untuk Jakarta dibanderol Rp155.100.000 untuk tipe Flat Deck AC/PS dan Rp156.100.000 untuk tipe Wide Deck AC/PS.(yus)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

12 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

12 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

12 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

12 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

13 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

13 jam ago