Categories: Ekonomi Bisnis

Amerta Group Hadirkan Panam City Residence

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Amerta Group menghadirkan konsep hunian minimalis garden yang diberi nama Panam City Residence. Hunian minimalis garden yang terletak di Jalan Swadaya, Kecamatan Tuah Madani dilakukan grand opening, Ahad (3/3).

Direktur Utama Panam City Residence Ricky Setiawan saat Grand Opening Panam City Residence mengatakan, pihaknya sebelumnya telah sukses membangun hunian nyaman dan asri di Pekanbaru. Di antaranya, Queen’s Park, King’s Park, Valentine Suite dan Tangkuban Perahu Village.

‘’Saat ini Amerta Group kembali menghadirkan konsep hunian minimalis garden yang modern kepada masyarakat yang dibangun di atas lahan 1,5 hektare dengan segudang fasilitas terbaik. Seperti taman bermain, security 24 jam, akses yang dekat dengan pusat perbelanjaan, universitas, hiburan dan belanja serta layanan kesehatan,’’ jelas Ricky Setiawan.

Di Panam City Residence, kata Ricky Setiawan, pihaknya menawarkan tiga tipe rumah dengan harga mulai Rp700 jutaan. Dengan tipe 80, 100 dan 100 plus yang dari tiga kamar tidur, dapur, ruang tamu dan keluarga serta dua kamar mandi. ‘’Saat ini, 25 unit dari 66 unit rumah yang akan dibangun sudah sold out. Proses pembangunan akan diselenggarakan pada akhir tahun 2024 ini,’’ katanya.

Tak hanya itu, Panam City Residence juga menawarkan berbagai kemudahan bagi para calon konsumen yang melakukan pemesanan langsung. Konsumen mendapatkan hadiah langsung berupa tiket liburan gratis tanpa diundi ke Turki dan Royal Caribbean Cruise untuk 2 orang.

Bahkan saat seluruh unit sold out, Amerta Group juga akan memberikan bonus spesial bagi dua pemilik rumah khususnya muslim akan mendapatkan tiket umrah ke tanah suci Makkah dengan cara diundi. ‘’Untuk informasi lebih lanjut seputar perumahan Panam City Residence, bisa langsung menghubungi akun IG Panam City Residence @Panamcityresidenca,’’ katanya.

Sementara itu, salah seorang konsumen Panam City Residence, Deni mengaku puas dengan fasilitas rumah dan lingkungan yang terdapat di perumahan. Apalagi Jalan Swadaya yang terhubung langsung dengan sejumlah jalan alternatif lainnya yang membuat akses lalulintas warga menjadi nyaman. ‘’Saya sering melewati di Jalan Swadaya dan tanpa sengaja melihat pembangunan rumah. Saya langsung tertarik untuk membelinya karena hunian nyaman cukup nyaman dan sangat strategis,’’ tegasnya.(ayi)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

3 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

3 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

3 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

3 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

3 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

3 hari ago