Categories: Ekonomi Bisnis

Peduli Daya Tahan Garda Terdepan Lawan Corona, PT Bintang Toedjoe Bagikan Extrajoss

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Di tengah pandemi corona, masyarakat diimbau untuk terus menjaga imunitas tubuh agar bisa bertahan dari serangan virus corona atau Covid-19. Untuk itu, PT Bintang Toedjoe membagikan Extrajoss yang merupakan minuman kesehatan yang mengandung vitamin B kompleks dan ginseng kepada garda terdepan lawan corona, seperti wartawan, pihak keamanan (TNI, Polri, Pol PP), tenaga kesehatan, dan tenaga medis di seluruh Indonesia terutama di 20 provinsi yang terdampak Covid-19.

"Extrajoss melalui jaringan pemasarannya memberikan bantuan berupa produk ke semua posko penanganan Covid-19 di Indonesia. Kami meyakini semua garda terdepan dalam menghadapi wabah ini harus terjaga dengan baik daya tahan tubuhnya," ungkap Area Manager Pekanbaru Chandra Dwi Rusnardi, Kamis (2/4).

Didampingi Marketing Supervisor Pekanbaru Bambang Harianto dalam kunjungannya ke Riau Pos di Graha Pena Riau, Kamis (2/4),  Chandra mengatakan, wartawan, pihak keamanan, dan tenaga medis adalah garda terdepan negara saat ini.

"Masyarakat selalu menantikan update informasi perkembangan terbaru Covid-19, dan perkembangan informasi kesehatan dari wartawan setiap saat. Wartawan juga berjibaku untuk mencari informasi di lapangan dengan penuh risiko untuk menyajikan informasi aktual ke masyarakat," kata Chandra, Kamis (2/4).

Selain itu, Chandra menuturkan pihak keamanan juga selalu mengingatkan masyarakat untuk mematuhi imbauan pemerintah. Patroli juga kerap dilakukan untuk membubarkan massa yang melaksanakan pertemuan-pertemuan melibatkan orang banyak dan menyebabkan kerumunan, sepertu di cafe, dan pinggir jalan. "Pihak keamanan juga berisiko tinggi demi mengabdi kepada masyarakat," tuturnya.

Sementara itu, bertambahnya penderita Covid-19 setiap harinya juga menyulitkan petugas medis dalam menangani wabah ini. Banyak cerita mengharukan dan menggetarkan hati, ketika mendengar cerita dari petugas kesehatan yang melayani pasien Covid-19. "Mereka ada yang kelelahan, bahkan ada yang tertular, dan ada yang meninggal dunia," ujarnya.

Kedatangan tim PT Bintang Toedjoe di Riau Pos ini disambut baik oleh Direktur Riau Pos M Nazir Fahmi. Ia mengucapkan terima kasih kepada PT Bintang Toedjoe atas kepeduliannya kepada para wartawan dan pejuang Covid-19 garda terdepan. "Kami mengucapkan terima kasih atas pemberian suplemen ini, semoga wabah ini segera berakhir dan perekonomian bisa lancar seperti sebelumnya," harap Nazir.(a)

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

5 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

6 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago