Categories: Kampar

Warga Kampar Heboh, Ditemukan Jasad Wanita Tak Dikenal di Dalam Parit

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) –  Warga Desa Sendayan, Kecamatan Kampar Utara dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat seorang wanita tak dikenal, jasadnya ditemukan oleh warga di Parit Ladang Tumbotuong Dusun 2 Kapur Desa Sendayan  Kecamatan Kampar Utara, Ahad (26/9/2021) sekira pukul 11.00 WIB.

Korban pertama kali ditemukan oleh saksi Anton warga Desa Naga Beralih, saat itu Anton hendak memancing di sekitar TKP lalu tercium olehnya bau busuk yang menyengat. Setelah dicari sumber bau busuk tersebut terlihat olehnya jasad seseorang dalam parit dengan posisi telungkup. 

Mendapati hal itu, Anton kemudian memberitahukan hal tersebut kepada Kades Naga beralih  Razali, selanjutnya Razali menghubungi pihak kepolisian dari Polsek Kampar.

Warga setempat yang ikut melihat jasad Mrs X ini tak ada yang mengenalinya, diduga yang bersangkutan bukanlah penduduk desa setempat. Informasi dari warga, beberapa hari lalu mereka pernah melihat Mrs X ini mondar mandir di sekitar desa sendayan sendirian, saat itu mereka melihat Mrs X ini seperti orang dengan gangguan jiwa karena bicara sendiri.
 
Personel Polsek Kampar bersama Tim Inafis dari Satreskrim Polres Kampar yang datang ke lokasi kejadian, mengidentifikasi korban dan melakukan olah TKP, dari hasil pengecekan oleh petugas tidak ada tanda-tanda tindak kekerasan pada tubuh korban. Petugas kemudian membawa jasad Mrs X ini ke RSUD Bangkinang sekaligus memintakan visumnya.

Kapolsek Kampar AKP Marupa Sibarani MH saat dikonfirmasi membenarkan kejadian penemuan mayat Mrs X ini, disampaikan Kapolsek bahwa korban adalah seorang wanita dengan usia sekitar 65 tahun dan rambutnya sudah beruban, saat ditemukan Mrs X ini mengenakan celana trening warna abu-abu.

"Kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya seperti ciri-ciri tersebut, bisa datang ke RSUD Bangkinang untuk mengeceknya atau menghubungi pihak Polsek Kampar," ungkapnya.

 

Laporan: Komarudin (Bangkinang)

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

17 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

17 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

18 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

18 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

2 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

2 hari ago