penetapan-calon-kades-sawah-baru-sempat-memanas
KAMPAR (RIAUPOS.CO) – Pelaksanaan tahapan penetapan calon Kades Sawah Baru, Kecamatan Kampa, Kabupaten Kampar pada pilkades serentak sempat memanas. Penetapan calon yang berlangsung di aula Kantor Camat Kampa, Kamis (21/10). Ada empat calon kades yang ikut bertarung pada pilkades serentak ini yakni Sopyan (petahan), Safie, Zulmuhar Efendi, dan Tri Hartono Ekosusilo.
Salah seorang calon kades Safie mempertanyakan surat pengunduran diri Tri Hartono Ekosusilo sebagai anggota BPD. Karena terjadi debat panjang dan sempat memanas akhirnya rapat penatapan calon kades diundur 20 menit, setelah disepakati bahwa Tri Hartono Ekosusilo harus membuat surat pengunduran diri pada saat skor rapat penetapan calon kades. Akhirnya rapat dimulai setelah diskor beberapa menit dan menetapkan calon kades dan dilanjutkan dengan pencabutan nomor urut.
Sementara Ketua Panitia Pilkades Sawah Baru Bustami Adham menjelaskan, bahwa pelaksanaan pilkades serentak di Desa Sawah Baru yang sempat alot perdebatan dari salah seorang calon kades yang mempertanyakan pencalonan anggota BPD yang ikut calon kades, hal itu biasa dalam demokrasi.
"Penatapan calon kades sudah sesuai dengan mekanisme, tentang debat yang panjang dari salah calon kades hal yang biasa, dan itu lah demokrasi,"jelas Bustami Adham.
Sementara Camat Kampa Dedi Herman mengatakan, untuk Kecamatan Kampa ada empat desa yang melaksanakan pilkades serentak bergelombang 2021 yakni Desa Sawah Baru, Desa Kampa, Desa Deli Makmur, dan Desa Sungai Putih.
"Alhamdulillah pelaksanaan tahapan pilkades mulai sosialisasi sampai penetapan dan pencabutan nomor urut calon kades berjalan lancar. Sepanjang yang kami pantau pelaksanaan penetapan calon kades berjalan dengan baik,"jelas Dedi Herman.(kom)
IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…
Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…
Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…
Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…