Site icon Riau Pos

KPU Bengkalis Rekrut Petugas PPK dan PPS

AGUNG KURNIAWAN

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Menghadapi Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis sedang mempersiapkan pemilihan badan Ad Hoc yang terdiri dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) serta Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Ketua KPU Bengkalis Agung Kurniawan menyebutkan, rekrutmen calon anggota PPK mulai tahapan pengumuman tanggal 23 sampai dengan 27 April 2024 dan dilanjutkan dengan penerimaan calon anggota PPK dari tanggal 23 sampai dengan 27 April 2024.

“Ya, kita sudah mulai tahapan pilkada, salah satunya kita akan melakukan rekrutmen calon anggota PPK dan akan dilanjutkan dengan pemilihan anggota PPS pada 2 Mei,” ujar Agung Kurniawan, Kamis (25/4).

Ia menyebutkan, untuk pendaftaran seleksi dilalukan secara terbuka dan siapa saja yang diperbolehkan untuk mendaftar, asalkan memenuhi syarat yang sudah ditentukan, baik untuk anggota PPK, PPS dan KPPS pemilu 2024 lalu.(ksm)

Exit mobile version