mantan-pelatih-dortmund-favre-resmi-gantikan-galtier-di-nice
NICE (RIAUPOS.CO) – Mantan pelatih Borussia Dortmund Lucien Favre ditunjuk sebagai manajer klub Ligue 1 Prancis OGC Nice, pada Senin, menggantikan Christophe Galtier yang tengah berunding dengan Paris Saint-Germain.
“Christophe Galtier tidak lagi melatih tim pertama OGC Nice,” kata Nice seperti dikutip AFP, Senin (27/6/2022).
Favre yang berasal dari Swiss dan berusia 64 tahun, menganggur sejak dibebastugaskan oleh Dortmund pada Desember 2020. Dia menyupervisi latihan skuad Nice yang kembali dari jeda musim panas.
Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi pekan lalu memastikan bahwa klub milik Qatar itu sedang berunding dengan Galtier mengenai kemungkinan mengganti Mauricio Pochettino. Al-Khelaifi juga membantah klubnya tengah bernegosiasi dengan Zinedine Zidane.
Galtier menjuarai Liga Prancis bersama Lille pada 2021 sebelum bergabung dengan Nice yang berhasil dia antarkan ke urutan kelima musim lalu.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman
Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…
Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…
Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…
Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…
Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…
PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…