Site icon Riau Pos

Swiatek Tak Terbendung

Petenis Polandia Iga Swiatek melaju ke babak kedua usai mengalahkan wakil AS Sloane Stephens di babak kedua Dubai Tennis Championships di Dubai, Rabu (21/2/2024). (AFP)

DUBAI (RIAUPOS.CO) – Iga Swiatek mengawali Dubai Tennis Championships dengan kemenangan 6-4, 6-4 atas Sloane Stephens di babak kedua, Rabu (21/2).

Setelah petenis berkebangsaan Polandia mencetak empat kemenangan di Qatar Open pekan lalu, ia memerlukan waktu hampir 2 jam untuk mempertahankan rekor tidak terkalahkan di Timur Tengah musim ini menjadi lima kemenangan.

Petenis peringkat 1 dunia pekan ini mengincar gelar turnamen WTA level 1.000 kedelapan dalam kariernya di Dubai Tennis Championships dan kini ia telah memenangkan 23 dari 24 pertandingan terakhir yang ia lakoni sejak AS Open musim lalu dengan satu-satunya kekalahan terjadi bulan lalu di babak ketiga Australia Open melawan petenis belia Ceko, Linda Noskova.

Berkat kemenangan di babak kedua Dubai Tennis Championships, petenis yang telah mengantongi empat gelar grand slam kini semakin mendominasi head to head melawan juara AS Open musim 2017, Stephens dengan 3-0 dan belum pernah kehilangan satu set pun di ketiga pertandingan tersebut.

Namun, petenis unggulan pertama tertinggal dengan peluang break sebanyak tiga kali di set pertama, pada kedudukan 1-2, 2-3, dan 3-4, tetapi ia menyambar tiga game secara beruntun demi menghindari kecolongan satu set melawan Stephens untuk kali pertama.

Set kedua kebalikan dari set pertama setelah kedua petenis mempertahankan servis masing-masing di sembilan game pertama dan total 13 peluang break point yang mereka hadapi, mampu mereka amankan, sebelum petenis unggulan pertama mematahkan servis petenis AS untuk kali kelima sekaligus kali terakhir demi memenangkan pertandingan yang bertahan selama 1 jam 57 menit.(int/eca)

Exit mobile version