Categories: Nasional

Black Shark 2 Pro, Ponsel buat Gamers

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Awal September lalu, Black Shark meluncurkan smartphone gaming terbarunya di Malaysia, yakni Black Shark 2 Pro. Dalam peluncuran yang juga dihadiri oleh JPG, pihak Black Shark menjanjikan bahwa ponsel andalannya itu akan diboyong ke Indonesia.

Kini, produsen smartphone gaming itu tampaknya segera menepati janjinya. Black Shark 2 Pro akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Black Shark juga akan mendukung turnamen game MPL ID Season 4 yang akan menyapa penggemar mobile gaming pada babak playoff pada 26-27 Oktober mendatang.

“Black Shark akan secara resmi hadir di pasar mobile gaming Indonesia mulai 26 Oktober 2019 mendatang dan akan tersedia secara eksklusif di blibli.com,” ujar pihak Black Shark Indonesia dalam keterangan tertulisnya kepada JPG.

Black Shark 2 Pro sendiri sebelumnya dikenalkan di Cina awal Agustus lalu. Sebagai smartphone gaming, Black Shark 2 Pro sudah pasti memiiki jeroan kelas wahid. Prosesornya menggunakan Snapdragon 855 Plus di-overclock hingga 2.96 GHz.

Snapdragon 855 Plus ini diketahui menjadi chipset paling top untuk saat ini. “Black Shark 2 Pro dikhususkan untuk para gamer dengan kemampuan prosesor, GPU, dan RAM terbaik. Performanya lebih efisien dan mulus bermain game daripada smartphone premium di pasaran saat ini,” ujar Product Marketing Head of Black Shark Global Lei Shi saat peluncuran di Malaysia awal September lalu.

Spesifikasi lainnya selain prosesor, Black Shark 2 Pro disokong GPU terbaru Adreno 640 serta pilihan RAM/ROM, 8GB/12GB dan 12GB/256GB. Perangkat ini hadir dengan layar AMOLED seluas 6,39 inci dengan resolusi 1080×2340 piksel dan aspek rasio 19,5:9. Yang tak kalah penting untuk ponsel gaming yakni urusan baterai.

Black Shark 2 Pro mengadopsi baterai berkapasitas 4.000 mAh yang sudah didukung teknologi fast charging 27 W. Ponsel dual nano SIM ini juga dibekali sistem keamanan fingerprint under display.

Selain spesifikasi khas perangkat gaming yang kuat, Black Shark 2 Pro juga mengusung kamera yang terbilang mumpuni.(jpg/egp)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

1 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

1 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

1 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

1 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

1 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

2 hari ago