Site icon Riau Pos

Hari Ini, Dua Desa di Singingi Hilir Swab Massal

hari-ini-dua-desa-di-singingi-hilir-swab-massal

(RIAUPOS.CO) – Tim gugus tugas penanganan penyebaran Covid-19 Kuansing akan melakukan tes swab massal pada hari Senin (22/6) di dua Desa Kecamatan Singingi Hilir.

Swab massal tersebut berkaitan dengan adanya tiga warga Kecamatan Singingi Hilir yang terkonfirmasi positif Covid-19. Ketiga warga tersebut adalah Tn GH (45), Tn RS (45) dan Ny RM (42).

 “Iya. Rencananya Senin ini akan dilaksanakan swab massal terhadap dua desa yang ada di Singingi Hilir. Jumlahnya sekitar 86 orang,” ujar salah seorang juru bicara gugus tugas Kuansing Agus Mandar kepada wartawan, Ahad (21/6).

Menurut Agus Mandar, Swab massal ini dilakukan berdasarkan hasil tracing warga yang kontak dengan ketiga pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

“Nanti pelaksanaan swab massal diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Riau dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kuantan Singingi,” kata Agus Mandar.

Sedangkan untuk pasien, Agus Mandar sudah berkoordinasi dengan dr Amelia Nasrin. Menurutnya, jumlah pasien Covid-19 yang ada di RSUD Telukkuantan saat ini berjumlah 2 orang.

“Jumlah pasien yang ada di RSUD kemarin sebanyak 4 orang. Namun saat ini satu pasien yang terkonfirmasi Covid-19 kemarin sudah pulang karena hasil swab 3 dan 4 negatif,” kata Agus Mandar.(adv)

 

Exit mobile version