Categories: Nasional

Ayu Ting Ting Tak Kabulkan Keinginan Anak ke Korea

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Bisqis Khumairah Razak, buah hati Ayu Ting Ting akan berulang tahun ke-7 pada 28 Desember 2020 mendatang. Sayangnya pelantun Alamat Palsu tidak dapat memenuhi keinginan Bilqis saat momen ulang tahun si buah hati.

Ayu Ting Ting mengatakan, Bilqis sejak tahun lalu sudah meminta supaya bisa diberikan kado ulang tahun berupa jalan-jalan ke Korea. Ayu pun sejatinya ingin mewujudkan keinginan sang putri. Namun sayangnya pandemi Covid-19 yang terjadi tahun ini membuat keinginan itu urung diwujudkan oleh Ayu.

“Dia kan awalnya pengin jalan-jalan ke Korea. Dari tahun-tahun sebelumnya dia sudah bilang mau ke Korea. Untung anaknya ngerti situasi kayak gini,” ucap Ayu Ting Ting saat ditemui di bilangan Tendean Jakarta Selatan.

Sampai saat ini Ayu masih bingung apa kado pengganti yang tepat untuk Bilqis. Bilqis sendiri juga masih bingung akan minta kado apa sebagai pengganti.

Sebagai ibu yang sangat menyayangi anaknya, Ayu mengaku akan berusaha memenuhi permintaan selama masih memungkinkan. “Sampai sekarang masih nunggu apa yang dia mau aja sih,” kata pelantun Sambalado.

Ayu Ting Ting juga mengatakan bahwa dirinya tidak ada rencana apapun saat pergantian tahun nanti. Dia juga tidak mengambil pekerjaan tahun baru. Ayu ingin melaui pergantian tahun bersama orang-orang tersayang.

“Nggak kemana-mana karena situasinya masih pandemi kayak gini kan. Di rumah aja lah. Paling kumpul sama keluarga semuanya. Mungkin ke vila apa kemana gitu,” kata Ayu.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

21 jam ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

22 jam ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

22 jam ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

22 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

23 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

23 jam ago