PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kursi Wakil Bupati Kabupaten Kampar kosong setelah diangkatnya Catur Sugeng menggantikan almarhum Aziz Zainal sebagai Bupati Kampar periode 2017-2022. Kekosongan tersebut sudah terjadi selama kurang dua tahun terakhir.
Partai Golkar selaku pemenang bersama koalisi pada Pilkada 2017 silam, tak ingin berlama-lama membiarkan kondisi kekosongan ini.
Ketua DPD I Golkar Riau H Syamsuar telah mengeluarkan surat tugas kepada Ketua DPD II Partai Golkar Kampar, Ahmad Fikri, untuk menetapkan calon wakil bupati, dari Partai Golkar untuk mendampingi Catur Sugeng, sebagai Wakil Bupati Kampar.
Surat tugas dari DPD I Golkar yang ditandatangani Syamsuar dan Sekretaris Indra Gunawan Eet, tertanggal 30 Juni 2020, dengan nomor surat tugas, ST-06/DPD GOLKAR-R/VI/2020. Dalam surat tugas tersebut berisi membangun komunikasi politik dengan partai politik pengusung pasangan H Azis Zainal-Catur Sugeng.
Salinan surat tugas dari Syamsuar ini dikabarkan sudah sampai kepada seluruh pengurus DPD II Partai pengusung pada Pilkada Kampar 2017 lalu. Adalah Gerindra, PPP, Nasdem, PKS, dan PKB. Bahkan salinan surat tugas juga sudah diterima Bupati Kampar Catur Sugeng.
Ketua DPD II Partai Golkar Kampar Ahmad Fikri saat dikonfirmasi Riaupos.co membenarkan adanya surat tugas dimaksud.
“Ya, saya sudah mendapatkan surat tugas, langsung dari ketua DPD I Pak Syamsuar,” ungkap pria yang akrab disapa Ongah Fikri tersebut.
Lebih lanjut dijelaskannya, dalam surat tugas dimaksud dirinya sudah membangun komunikasi dengan partai koalisi sesuai instruksi partai.
Poin-poin dalam surat tugas dari DPD I Golkar Riau, pertama membangun komunikasi politik dengan partai politik pengusung pasangan H Azis Zainal-Catur Sugeng pada Pilkada Kampar 2017 dalam rangka kepentingan pengisian Wakil Bupati Kampar yang kosong.
Kedua membangun komunikasi politik dengan Bupati Kampar, Catur Sugeng Susanto, dalam rangka kepentingan pengisian Wakil Bupati Kampar.
Ketiga, melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan melaporkan hasilnya kepada DPD I Golkar Provinsi Riau.
“Insya Allah sebagai petugas partai, kita siap mengemban amanah,” sambungnya.
Laporan: Eka Gusmadi Putra (Pekanbaru)
Editor: Hary B Koriun
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…