Categories: Pekanbaru

PSMTI Riau Vaksinasi Anak di MP

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Ratusan anak me­ngikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau bersama Mal Pekanbaru dan Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Riau. Vaksinasi diberikan untuk anak usia 6-11 tahun dan dilaksanakan di Vaksinasi Center MP-PSMTI Riau,  lantai 3 Mal Pekanbaru (MP), Sabtu (23/7).

Kegiatan yang bersempena dengan peringatan Hari Anak Nasional itu turut ditinjau oleh Koordinator Wakil Ketua Umum PSMTI Bidang Organisasi Kumham dan Kelembagaan Peng Suyoto, didampingi Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya, General Manager Mal Pekanbaru Megawati, dan Ketua Lembaga Perlindungan Anak Provinsi Riau Esther Yuliani.

Menurut Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, di mana PSMTI Riau memiliki kepedulian terhadap pencapaian vaksinasi Covid-19 kepada anak yang saat ini sudah mulai memasuki sekolah tatap muka.

PSMTI Riau mengambil tema "Anak Terlindungi Indonesia Maju" dan berharap seluruh anak-anak di Riau khususnya di Pekanbaru mendapatkan vaksinasi agar dapat terlindung dari Covid-19.

"Hari ini (Sabtu, red) para sponsor banyak memberikan hadiah. Ada voucher permainan gratis dan voucher berenang," sebut Stephen Sanjaya.

Selain itu, dalam kegiatan vaksinasi di Vaksinasi Center MP, panitia tidak membatasi jumlah peserta yang akan divaksinasi. "Kami bersama RS Tentara Pekanbaru melayani berapapun banyaknya anak-anak yang akan divaksinasi. Dosis vaksin ada dan tersedia," terangnya.

Sementara itu, General Manager Mal Pekanbaru Megawati mengatakan, kegiatan vaksinasi anak ini dalam rangka Hari Anak Nasional tahun 2022 bersamaan dengan vaksinasi Covid-19 yang telah berjalan selama ini. Di mana, Mal Pekanbaru menyediakan tempat vaksinasi center bersama PSMTI Riau yang dilaksanakan setiap hari Kamis dan Sabtu.

"Karena hari ini (Sabtu, red) bertepatan dengan Hari Anak Nasional, maka kami menargetkan 100 vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun bekerja sama dengan RS Tentara Pekanbaru," terang Megawati.

Selanjutnya, Ketua Lembaga Perlindungan Anak Provinsi Riau Esther Yuliani menyebutkan, pihaknya berterima kasih atas kerja sama Mal Pekanbaru dan PSMTI Riau yang selalu konsisten mengadakan kegiatan yang pro terhadap anak-anak. "Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung acara ini, kegiatan vaksinasi anak ini," ujarnya.(ayi)
sebagai wujud kepedulian kita terhadap anak sehat dan terlindungi," tutupnya.(ayi)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

11 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

11 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

12 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

12 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

1 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

1 hari ago