Categories: Pekanbaru

Tak Pakai Masker, 83 Warga Disanksi

PEKANBARU, (RIAUPOS.CO) –  Razia penerapan Perwako No 130/2020 tentang Perilaku Hidup Baru masih terus digelar. Pada Kamis (17/9), razia digelar di Jalan Hang Tuah, Kecamatan Tenayan Raya. Sebanyak 83 warga diberi teguran lisan karena tidak memakai masker.

Kapolsek Tenayan Raya Kompol M Hanafi menyebut, 83 pelanggar yang terjaring diberikan teguran dan sanksi sesuai aturan Perwako 130/2020. Rinciannya, pelanggar yang diberikan denda tidak ada, 31 orang diberi sanksi sosial, dan 52 orang diberi teguran.

"Penertiban penggunaan masker dikarenakan masih tingginya kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kota Pekanbaru. Dan penggunaan masker merupakan salah satu bentuk upaya dalam pencegahan penyebarannya," ungkapnya.

Dalam pelaksanaan giat tersebut, hadir Sekretaris Camat (Sekcam) Tenayan Raya Adzani Benazir, Danramil Sail Kapten Antoni dan Kanit Intel Polsek Tenayan Raya Iptu Budhia Dianda.

"Kami akan tindak tegas bagi warga yang tidak menggunakan masker saat berada diluar ruangan atau sedang bepergian," imbuhnya.

Hanafi mengingat agar warga tetap patuh mengikuti aturan protokol kesehatan yakni rajin mencuci tangan, menggunakan masker, jangan membuat kerumunan dan jangan berada diluar jika tak berkepentingan.(sof)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

2 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

2 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

2 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

2 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

2 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

2 hari ago