Categories: Pekanbaru

Prof Syafrani Bangga Alumni Unilak Lahirkan Karya Buku

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Sebagai bentuk kepedulian dengan kampus tempatnya menimba ilmu, Aprizal SH MH alumni Universitas Lancang Kuning (Unilak) menyerahkan buku hasil karyanya ke Pascasarjana Unilak, Selasa (16/3). Saat menyerahkan buku tersebut, Aprizal SH MH didampingi alumni Unilak lainnya yakni Delvianto, SH MH, Indra Lesmana SH dan Risky Dermawan SH.

Buku sebanyak 8 buah itu langsung diserahkan ke Unilak yang diterima langsung Direktur Pascasarjana, Prof Dr Syafrani MSi didampingi Wakil Direktur Dr H Iriansyah SH MH dan Koordinator Prodi Magister Hukum Unilak Dr Ardiansah SH MAg di Gedung Pasca Sarjana Unilak.

Aprizal SH MH mengaku sangat senang bisa memberi sumbangsih pada kampus tercintanya tersebut. Memang bantuan buku yang diserahkan tak banyak, namun diharapkan bisa memotivasi para alumni-alumni lainnya.

"Harapannya bisa memotivasi alumni Unilak yang lainnya. Semoga apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat untuk semuanya," kata Aprizal yang kini berprofesi sebagai lawyer ini. Direktur Pasca Sarjana Unilak, Prof Syafrani juga mengaku sangat senang. Sebab, ada alumni Unilak yang melahirkan buah karya berupa buku.

"Semoga bermanfaat dan terus memotivasi yang lain. Pak Aprizal sendiri dikenal baik selama menimbah ilmu di Unilak, dan semoga program doktornya segera selesai," ungkapnya.(mar)

 

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

9 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

9 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

10 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

11 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

1 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

1 hari ago