Site icon Riau Pos

Ringankan Beban Mahasiswa, Unilak Beri Diskon 10 Persen Uang SPP

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Segala sektor terdampak pandemi Covid-19, termasuk bidang perekonomian dan pendidikan. Dengan kondisi seperti ini, Universitas Lancang Kuning (Unilak)  membuat kebijakan untuk meringankan biaya kuliah mahasiswa. Kebijakan tersebut adalah  diskon uang sumbangan penyelenggara pendidikan (SPP)  sebesar 10 persen bagi mahasiswa semester 3, 5, dan 7.

Rektor Unilak Dr Junaidi SS MHum yang dikonfirmasi Riaupos.co  mengatakan, Unilak sangat memahami kondisi ekonomi mahasiswa dan para orang tua di saat masa pandemi ini.

"Kami harap kebijakan ini dapat meringankan mahasiswa dan orang tua. Kami juga uga berharap pengertiannya. Dan ini salah satu bentuk dukungan kampus untuk meringankan beban ekonomi,'' ujar Junaidi, Rabu (15/7/2020).
Junaidi menambahkan, Unilak tidak ingin ada mahasiswa yang berhenti dan tersendat kuliah karena corona. Dalam kondisi sulit seperti ini pasti ada jalan dan mahasiswa harus tetap semangat agar dapat tepat menyelesaikan kuliah.

"Kebijakan ini  diputuskan karena banyak aspirasi dari mahasiswa dan para orang tua. Harapan kita wabah corona ini cepat berlalu,'' ujarnya.
Kebijakan untuk meringankan beban mahasiwanya telah dilakukan beberapa kali selama masa pandemi corona. Sebelumnya Unilak telah memberikan bantuan bagi mahasiswa di antaranya paket internet untuk kebutuhan kuliah dan paket sembako bagi mahasiswa.

Laporan: Denni Adrian (Pekanbaru)
Editor: Arif O

Exit mobile version