PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Berita duka datang dari gedung wakil rakyat Kota Pekanbaru. Heri Setiawan (46), anggota DPRD Kota Pekanbaru dari Fraksi Partai Demokrat tutup usia.
Heri dikabarkan pihak keluarga meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru pada Rabu (3/4) sekitar pukul 05.30 WIB.
Kemalangan yang juga berarti menimpa rumah besar Partai Demokrat Pekanbaru ini dibenarkan Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru sekaligus Ketua DPC Partai Demokrat Pekanbaru T Azwendi Fajri. Disebutkan Azwendi, Heri Setiawan berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Tenayan Raya dan terpilih dua periode berturut-turut, temasuk untuk periode 2024-2029 nanti.
”Kami mendoakan semoga beliau husnul khotimah dan diterima segala amal ibadanya. Ini kami sidang persiapan paripurna pelepasan jenazah beliau,” kata Azwendi saat pertama kali dikonfirmasi kebenaran informasi tersebut.
Paripurna pelepasan dilakukan usai Salat Zuhur. Prosesi resmi ini dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Pekanbaru Muhammad Sabarudi dan turut dihadiri sejumlah anggota DPRD Kota Pekanbaru. Turut terlihat hadir siang itu, perwakilan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru.
Usai dilepas dari rumah duka di Jalan Kenanga Perum DKI 2, RT 02 RW 17, Kelurahan Sialang Sakti, Tenayan Raya, jenazah almarhum kemudian meninggalkan komplek gedung dewan sekitar 12.47 WIB. Ambulan jenazah diikuti rombongan keluarga dan kerabat.
Anggota Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru T Azwendi Fajri, Aidil Amri dan lainnya terlihat ikut mengantarkan jenazah ke pemakaman. Mereka ikut rombongan iring-iringan jenazah usai pelepasan di Gedung DPRD Kota Pekanbaru siang tadi.
Salah seorang kolega Heri Setiawan, Zainal Arifin menyampaikan duka cita atas kepergian almarhum. Menurut politisi Partai Gerindra ini, kepergian Heri sungguh tidak diduga-duga.
”Terus terang saya terkejut, tentu kami merasa kehilangan. Semoga husnul khotimah, semua amal ibadah beliau diterima di sisi Allah,” ucap Zainal. Zainal mengakui dirinya tahu bahwa Heri sedang mengalami sakit. Namun beberapa kali almarhum sebelumnya sempat sembuh dan beraktivitas kembali. Hingga kabar meninggalnya menjelang sepekan Hari Raya Idulfitri ini membuat dirinya tidak menyangka. (end)