mobil-terbaru-apakah-masih-perlu-dipanaskan-baca-ini
JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Salah satu kebiasaan pemilik mobil adalah memanaskan mesin kendaraan sesaat sebelum digunakan, hal itu bermanfaat untuk menjaga kondisi aki tetap terisi dan menjamin sirkulasi oli telah merata di dalam mesin.
Namun, untuk mobil terkini dengan electronic control unit (ECU) dan teknologi oil pump yang lebih baik, memanaskan mobil sudah tidak perlu dilakukan.
Pereli Indonesia, Rifat Sungkar mengatakan mobil zaman sekarang sudah berkemampuan menaikkan sirkulasi oli dalam waktu singkat. “Jika dahulu memanaskan mobil untuk memastikan sirkulasi oli. Mobil modern sudah mampu melakukannya dalam waktu singkat,” kata Rifat kepada wartawan secara daring, Kamis (9/9/2021).
Faktor lain yang membuat mobil kekinian tidak perlu dipanaskan adalah, mesin-mesin mobil saat ini sudah menggunakan oli yang encer, sehingga tidak butuh waktu lama untuk melumasi seluruh bagian dalam mesin.
“Untuk zaman sekarang, pelumas sudah encer. Sekarang sudah dibikin sempurna dan efisien, ramah lingkungan. Semuanya sekarang harus cepat. Sekarang tidak perlu untuk menunggu lama karena pelumas yang ada sudah menyesuaikan,” tambah Rifat.
Kendati tidak perlu dipanaskan, ada beberapa jenis mobil yang memerlukan perlakuan khusus, misalnya mendinginkan mesin sebelum dimatikan pada mesin turbo.
“Kecuali mobil turbo, bukan ketika kita berangkat, tapi setelah selesai bekerja,” kata dia.
“Jadi setelah selesai, cooling down dahulu kemudian mesinnya dihentikan. Kenapa? Karena panas pada mesin turbo luar biasa, kalau langsung dimatikan mesinnya bisa mempengaruhi usia komponen,” pungkas suami Sissy Priscilia itu.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Eka G Putra
IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…
Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…
Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…
Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…